Selvia Roos Ana, Organisasi Itu Asyik

"Minat remaja pada organisasi belakangan terbilang minim," cetus Selvia Roos Ana. Mahasiswi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Widya Gama Lumajang ini menilai, remaja sekarang mayoritas disibukkan oleh aktivitas pribadinya.

Selvia Roos Ana, Organisasi Itu Asyik

Cewek jurusan Akuntansi semester IV ini menyayangkan kondisi itu. Karena di sisi lain, Selvia sendiri mengaku mendapatkan banyak manfaat dalam berorganisasi. Tentu saja, hal-hal lain yang tidak di dapatkannya di bangku kuliah.

Selvia juga sempat menyinggung generasi muda kekinian yang cenderung hedon. Hal ini dilihatnya dari kebanyakan muda-mudi yang cenderung menghabiskan banyak waktu dan biaya untuk kesenangan pribadi. "'Anak muda sekarang kebanyakan hedon, kurang memikirkan kondisi di sekelilingnya," jelas Selvia.

Aktifis HMI kelahiran kota pisang Lumajang 9 Oktober 1993 ini, di sela-sela kesibukan kuliah dan organisasi juga selalu menyempatkan diri untuk membaca buku. Membaca buku merupakan hobinya sejak anak-anak. Utamanya buku-buku dengan tema sosial. Sederet buku-buku sosial karangan tokoh-tokoh sosial ternama pernah dibacanya.

Saat ditemui wartawan Jawa Pos Radar Semeru di sela-sela pergantian waktu perkuliahan sore kemarin, Selvia juga tampak sibuk membaca buku. Aktivitas membaca buku dan informasi terkini selalu tak pernah dilewatkan gadis asli asal Tekung, Lumajang ini. Termasuk selalu aktif dalam forum-forum diskusi di organisasinya.

Selvia yang juga aktifis Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Widya Gama ini juga didukung penuh dalam berorganiasi dengan keluarganya. Hal ini yang terus menjadi semangat tersendiri baginya untuk terus aktif berorgansasi. Lagi pula, dengan berorganisasi Selvia mengaku banyak mendapatkan ilmu baru.

"Bagi para remaja harusnya bisa ikut dan aktif di organisasi," ujarnya. Hal ini merupakan ajakan Selvia pada para remaja yang saat ini belum tergabung dalam organisasi. Organisasi yang dimaksudkan adalah segala macam organisasi di civitas akademika maupun di masyarakat, asalkan positif dan memberikan wawasan yang juga positif. Selvia berharap agar para remaja bisa imbang antara teori dan yang praktis imbang. "Organisasi itu asyik," pungkas Selvia.

0 Response to "Selvia Roos Ana, Organisasi Itu Asyik"

Posting Komentar