Okky Lavidawati, Jatuh Cinta pada BMX

Tak banyak atlet BMX di Lumajang yang bergender perempuan. Barangkali, Okky Lavidawati adalah satu-satunya. Tak hanya lihai memainkan BMX-nya saat di arena super bowl, Okky juga telah mengantongi beberapa juara selama kiprahnya di olahraga ekstrim itu.

Okky Lavidawati, Jatuh Cinta pada BMX

Cewek kelahiran 1 Mei 2001 terbilang jatuh cinta pada olahraga BMX. Padahal, Okky pernah beberapa kali juga pernah merasakan rasanya njungkel di sirkuit. Namun rasa penasarannya terus membuncah. Dan, sama sekali tidak pernah merasa kapok. Dia malah selalu tertantang dengan olahraga ini.

Ayahnya pun, sempat berniat menyudahi kiprah gadis Lumajang ini di olahraga BMX. Namun, Okky tetap saja keukeuh dengan pilihanya untuk terus berkiprah.

Ditanya soal asal mulanya di olahraga ini, Okky mengaku ayahnya dan saudaranyalah yang memperkenalkan BMX. Tak hanya mengenalkan pada olahraga yang ekstrim ini, namun ayah dan saudaranyalah yang mengkader Okky.

Anak pasangan Samsul dan Herlinawati ini tak hanya garang di arena BMX, namun juga berprestasi di bidang akademis sekolahnya pernah disandangnya. Sejumlah penghargaan BMX kelas kabupaten dan provinsi juga pernah disabetnya. "Alhamdulillah tak ketinggalan ranking tiga besar di kelas," akunya.

Ada cerita menarik saat ayahnya berniat tak mengijinkan Okky untuk meneruskan olahraga BMX. Saat itu, ayahnya mulai ingin Okky menyudahi kiprahnya pada olahraga itu. Ayahnya ingin menjual BMX milik Okky. Namun Okky malah menyembunyikan sepeda BMX-nya agar tidak dijual. "Saya ingin terus bermain BMX, terutama saat melintasi gundukan-gundukan khas arena BMX, sungguh asik rasanya," pungkas Okky sambil tersenyum lebar.

0 Response to "Okky Lavidawati, Jatuh Cinta pada BMX"

Posting Komentar